Sistem Penunjang Keputusan Penentuan Lokasi Cabang Pondok Cokelat Hatta Menggunakan Metode SAW Berbasis Webgis

Samiati Samiati(1*),Siti Abidah(2)
(1) STMIK Banjarbaru
(2) STMIK Banjarbaru
(*) Corresponding Author
DOI : 10.35889/progresif.v13i2.272

Abstract

Abstrak

Penentuan lokasi cabang adalah hal yang sangat penting dalam lokasi usaha dikarenakan penetapan lokasi yang baik akan memberikan keuntungan yang optimal pada usaha tersebut. Dalam menentukan lokasi cabang tidaklah mudah  karena harus mengetahui jarak antara cabang satu dengan yang lain, butuh lokasi yang tepat, strategis dan efisien agar usaha tersebut dapat diterima dengan mudah oleh konsumen. Proses pembukaan cabang pada Pondok Cokelat Hatta saat ini kurang mempertimbangkan  kriteria jarak antar cabang dan lokasi yang strategis, sehingga berdampak pada penutupan  Pondok Cokelat Hatta yang terjadi diberbagai tempat. Pada penelitian ini, penetuan lokasi cabang menggabungkan sistem informasi geografis dan sistem penunjang keputusan menggunakan metode simple additive weighting untuk penentuan lokasi cabang Pondok Cokelat Hatta.

Sistem Informasi Geografis adalah sistem informasi yang mampu memvisualisasikan pola penyebaran lokasi untuk dapat diketahui, dianalisa, dan menyebarkan informasi-informasi mengenai lokasi dipermukaan bumi sedangkan simple additive weighting (SAW) adalah metode yang dapat digunakan untuk pengambilan keputusan yang dapat merankingkan hasil akhir dari perhitungan tersebut.

Aplikasi Sistem Penunjang Keputusan Penentuan Lokasi Cabang Pondok Cokelat Hatta Menggunakan Metode Simple Additive Weighting (SAW) di Kalimantan Selatan Berbasis Webgis dapat menampilkan peta penyebaran lokasi cabang Pondok Cokelat Hatta sehingga dapat memberikan informasi kepada masyarakat mengenai lokasi cabang Pondok Cokelat Hatta dan lokasi yang strategis untuk membangun cabang baru Pondok Cokelat Hatta tersebut. 

Kata Kunci: Sistem Penunjang Keputusan, Penentuan Lokasi,  Sistem Informasi Geografis

 

Abstract

            Branch location determination is very important in the business location because the determination of a good location will provide an optimal advantage for the business. In determining the location of the branch is not easy because it must know the distance between branches with each other, need a precise location, strategic and efficient so that the business can be accepted easily by consumers. The process of opening branches at Pondok Cokelat Hatta currently less consider the criteria of the distance between branches and strategic location, so that the impact on the closure of Hatta Cokelat Huts that occur in various places. In this research, the location of branch involves combining geographic information system and decision support system using simple additive weighting method to determine the location of Pondok Cokelat Hatta branch.            Geographic Information System is an information system that is able to visualize the pattern of location distribution to be known, analyzed, and disseminate information about the location of the earth surface while simple additive weighting (SAW) is a method that can be used for decision making that can rank the final result of the calculation .            Application of Decision Support System Determining the Location of Hatta Cokelat Branch Using Simple Additive Weighting (SAW) Method in South Kalimantan Webgis based can display map of location distribution of Pondok Cokelat Hatta branch so that can give information to public about location of Hatta Cokelat branch and strategic location to build The new branch of Pondok Cokelat Hatta.Keywords:  Decision Support Systems, Locations Plott,  Geographic Information Systems

References


Nuryanti. (2013). Peran E-Commerce Untuk Meningkatkan Daya Saing Usaha Kecil Dan Menengah (UKM ). Jurnal Ekonomi. 21(4), pp1-15.

Putra, D. S. (2014). Sistem Pendukung Keputusan Dengan Menggunakan Metode AHP

(Analytical Hierarchi Process) dan SIG Dalam Menentukan Lokasi Pembangunan Cabang Baru Usaha Kuliner. Tanjung Pinang: Universitas Maritim Raja Ali Haji.

Fitri, A. A. (2014). Sistem Penunjang Keputusan Penentuan Wilayah Rawan Banjir Menggunakan Metode SAW (Simple Additive Weighting) di Kabupaten Bandung Berbasis Webgis. Yogyakarta: STMIK Amikom Yogyakarta.

Amin, M. (2013). Model GIS-Based Decision Support System Pemilihan Kredit Perumahan Menggunakan Google Map API dan Simple Additive Weighting. Palembang: Politeknik Negeri Sriwijaya.

Bahar, B., & Safitrianingsih, I. (2015). Penerapan Metode Simple Additive Weighting Untuk Seleksi Calon Peserta Gita Bahana Nusantara. PROGRESIF, 11(1). Pp.1105 - 1116

Hartini, D.C. (2013). Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Hotel Di Kota Palembang Dengan Metode Simple Additive Weighting (SAW). Jurnal Sistem Informasi (JSI). 5(1), pp546-565.


How To Cite This :

Refbacks

  • There are currently no refbacks.